728x90 AdSpace

umum
Sabtu, 28 Juli 2012

2 Tahun Waktu Yang Dibutuhkan Kayuh Becak Ke London

Kerincigoogle.com - Seorang petani asal China, Chen Guanming (57) ingin menggelorakan semangat Olimpiade. Dia pun bertekad mengayuh becak dari Beijing ke London.

Hasilnya, setelah menghabiskan waktu selama dua tahun, menempuh jarak 60.000 kilometer dan melewati 16 negara, akhirnya Guanming tiba di London pada 6 Juli lalu.

Dilansir BBC, Sabtu, 28 Juli 2012, Chen mengaku perjalanannya ke Inggris tersebut penuh tantangan dan ujian. Mulai sempat ditolak masuk ke Myanmar sehingga mengambil rute mengelilingi gunung untuk menembus Tibet.

Chen Guanming menggunakan becak dari China ke LondonChen bahkan harus melewati banjir di Thailand, dan sempat terperangkap cuaca buruk saat berada di Afganistan, Pakistan, Iran, dan Turki sebelum akhirnya tiba di London.

"Saat saya hendak menuju Turki, saya sempat terperangkap badai salju selama empat hari," ujarnya.

Chen mengaku terinspirasi untuk berangkat ke London di akhir Olimpiade 2008 di Beijing saat beberapa wartawan asal Inggris mengundangnya untuk hadir di Olimpiade 2012. Meski tidak memiliki tiket, dia berjanji akan datang ke Inggris.

Menurut Chen, perjalanannya dimulai pada April 2010 dari desanya di Provinsi Jiangsu dimana dia bekerja sebagai petani

Ia menambahkan, kedatangannya ke London untuk memberikan dukungan bagi semua atlet dari berbagai penjuru dunia yang tengah bertanding.

Sumber : VIVA.co.id
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: 2 Tahun Waktu Yang Dibutuhkan Kayuh Becak Ke London Rating: 5 Reviewed By: kg