728x90 AdSpace

umum
Senin, 30 Juli 2012

Inilah 7 Headphone Terbaik Di Dunia



Headphone sebagai aksesoris untuk mendengarkan musik, serta mendengar panggilan telepon masuk dan keluar, kini tidak bisa dianggap sepele. Karena headphone yang memiliki suara yang jernih, menggelegar, pas bass dan equalizernya merupakan dambaan dari para pemilik headphone.

Ada banyak merek dan tipe headphone yang beredar di pasaran. Tetapi hanya beberapa yang pantas di sebut dengan headphone terbaik di dunia, Berikut 7 Headphone terbaik di dunia saat ini :

1. Monoprice 8323 Headphone Monoprice 8323 Premium Hi-Fi memiliki gaya layaknya seorang DJ, Dengan design mewah dan warna hitam berukuran besar menutupi telinga memberi kesan elegan dan sesuai dengan telinga penggunanya.
2. RHA MA450 Headphone mungil yang didesain oleh para peneliti dan pusat pengembangan di Glasgow, Skotlandia. Headphone ini memiliki kualitas suara yang jernih walaupun di tempat ramai sekalipun. Memiliki ukuran kecil saat pas diselipkan dilubang telinga.
3. Velodyne vPulse Headphone ini memiliki subwoofer yang mengagumkan banyak konsumen mengagumi suara yang dihasilkan dari headphone ini.
4. Noontec Zoro Namanya mirip dengan film action zaman dulu yakni “Zoro” tetapi yang satu ini bukan film melainkan nama headphone yang memiliki suara dahsyat. Ukuraan besar bagian tangkainya bisa dilipat.
5. Phonak Audeo PFE 132 Headphone yang satu ini dibuat untuk akurasi dengan bass ekstra sehingga suara yang dihasilkan benar-benar suara yang akurat mirip dengan aslinya. Ukuran kecil untuk dimasukan ke telinga.
6. HiFiMan HE-400 Headphone berukuran besar ini memiliki suara terbaik tetapi saying harganya sangat mahal hingga 399 dolar.
7. Beyerdinamic T-70 Headphone berukuran besar ini dapat menutup kebisingan yang ada di sekitar anda, selain itu bagian penutup telingannya merupakan yang paling nyaman diantara semuanya.
 
Sumber : news.cnet.com/
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Inilah 7 Headphone Terbaik Di Dunia Rating: 5 Reviewed By: kg